Masa-masa pandemi COVID-19 membuat segalanya berubah, dari yang awalnya bisnis lancar jadi agak seret, lalu kesehatan yang harus semakin dijaga, rajin pakai masker dan sering cuci tangan, bahkan banyak juga mama-mama yang merasa was-was karena hamil di masa pandemi. Kesulitan yang sama juga dialami para selebriti di Indonesia dan Hollywood, yang harus melakukan berbagai cara agar dapat hamil dan melahirkan dengan lancar meskipun ada ancaman terkena virus Corona. Kira-kira selebriti siapa saja sih yang hamil di masa pandemi? Yuk kita bahas satu-persatu!
1. Nagita Slavina
Pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina telah memiliki seorang buah hati yang tampan bernama Rafathar Malik Ahmad. Namun 5 tahun setelah kehadiran Rafathar, pasangan tersebut tidak kunjung dianugerahi anak lagi. Hingga akhirnya pada sekitar bulan April 2021, Nagita Slavina dikaruniai kehamilan anak kedua.
Awalnya, Nagita Slavina meminta Raffi Ahmad untuk menjalani program bayi tabung. Tapi Raffi menolak dan berkata kalau dia memiliki intuisi bahwa istrinya akan hamil sebelum lebaran. Ternyata intuisi Raffi terjadi. Raffi berkata, “Bener kan. Sebelum Ramadhan, kita tuh udah dikasih baby. Pas Ramadhan kita umumkan.”
Sementara itu, Nagita sebenarnya tidak ingin segera mengumumkan kabar bahagia tersebut. Tapi Raffi Ahmad meyakinkan istrinya dan berkata bahwa semakin cepat kehamilan Nagita diumumkan ke publik, semakin banyak juga orang yang mendoakan. Ternyata benar, banyak sekali netizen yang mendoakan. Semoga kehamilan dan persalinan Nagita lancar ya!
2. Katy Perry
Selain Nagita Slavina, ternyata penyanyi top Amerika Serikat Katy Perry juga mengalami hal yang sama, yaitu hamil di masa pandemi COVID-19. Wanita bernama lengkap Katheryn Elizabeth Hudson itu telah bertunangan dengan Orlando Bloom sekitar tahun 2019. Mereka kemudian mengumumkan kabar mengejutkan bahwa buah hati mereka telah lahir pada 26 Agustus 2020 silam, 8 bulan setelah terkonfirmasinya kasus COVID-19 pertama di Amerika Serikat.
Sementara itu, Katy Perry dan Orlando Bloom memberi nama buah hatinya Daisy Dove Bloom, indah bukan? Katy mengatakan, “Sejak COVID-19, banyak bayi yang baru lahir berada dalam bahaya karena kurangnya akses air bersih, sabun, vaksin, dan obat-obatan untuk mencegah penyakit. Sebagai orangtua yang baru memiliki anak, hal tersebut membuat kami patah hati, serta berempati terhadap orangtua yang tengah berjuang saat ini.”
3. Asmirandah
Anak pertama pasangan Asmirandah dan Jonas Rivanno telah lahir dengan selamat melalui operasi cesar pada tanggal 25 Desember 2020. Buah hati yang dinanti-nantikan selama 10 tahun itu diberi nama Chloe Emanuelle Van Wattimena. Jonas mengungkap arti namanya, “Chloe artinya bersinar, Emanuelle dari kata Imanuel jadi artinya dia yang bersinar karena Tuhan beserta dia. Wattimena itu dari keluarga aku dan Van itu kalau belanda artinya dari, jadi dari Wattimena.”
Pasangan Asmirandah dan Jonas Rivanno telah menikah sekitar tahun 2013 dan belum dikaruniai anak selama 7 tahun. Hingga pada Februari 2020, pasangan tersebut memutuskan untuk mencoba program bayi tabung. Akhirnya, usaha tersebut membuahkan hasil dan Asmirandah dinyatakan hamil sekitar bulan April 2020 silam. Perjuangan yang luar biasa ya!
4. Gigi Hadid
Gigi Hadid dan pacarnya, Zayn Malik, baru saja dikaruniai buah hati yang cantik bernama Khai pada September 2020. Awalnya, Gigi Hadid tidak menyadari kehamilannya. Namun sehari sebelum acara fashion show bulan Januari 2020 silam, dia menyadari bahwa ada kehidupan di dalam tubuhnya. Gigi mengatakan, “Aku sangat mual di backstage, tapi aku belajar aku bisa mengontrolnya jika aku terus-terusan makan. Jadi mamaku membawakanku cemilan sebelum menghadiri acara.”
Zayn Malik dan Gigi Hadid akhirnya memutuskan untuk isolasi mandiri sejak bulan Mei 2020 di sebuah peternakan di daerah Pennsylvania untuk menghindari COVID-19. Namun Gigi terus memberikan update tentang kehamilannya melalui media sosial seperti Instagram dan Twitter. Hingga akhirnya buah hati mereka lahir di dunia dan membuat para penggemar penasaran seperti apa parasnya, karena hingga sekarang Gigi selalu menutupi wajah Khai.
5. Zaskia Sungkar
Pasangan Zaskia Sungkar dan Irwansyah tampaknya tengah diselimuti kebahagiaan karena akhirnya dikaruniai buah hati imut setelah 10 tahun menjalin bahtera rumah tangga. Setelah mengalami kehamilan di masa pandemi COVID-19, anak pertama mereka lahir dengan selamat pada tanggal 30 Maret 2021 di RSIA Bunda, Menteng, Jakarta Pusat. Anak pertama mereka ini diberi nama Ukkasya Muhammad Syahki.
Ternyata kelahiran Ukkasya berawal dari usaha mereka melakukan program bayi tabung. Zaskia mengatakan bahwa program tersebut adalah cara terakhir bagi mereka untuk memiliki keturunan. Mereka juga mengatakan bahwa kuncinya adalah terus berusaha, berdoa, dan tidak stres. Zaskia mengatakan, “Yang penting jangan stress, mau IVF (program bayi tabung), mau program lainnya itu semua dari pikiran ya, saat itu aku mencoba rileks dan nggak stres. Bukan cuman dari si istri aja, tapi dari semuanya, suami, kakak adik dan keluarga.”
6. Nicki Minaj
Siapa sih yang tidak kenal dengan penyanyi sekaligus rapper terkenal Nicki Minaj? Ternyata dia juga telah merasakan kehamilan selama masa pandemi COVID-19. Nicki telah menikah dengan teman masa kecilnya bernama Kenneth Petty pada Oktober 2019. Ternyata beberapa bulan setelah menikah, Nicki dikabarkan tengah hamil anak pertama.
Akhirnya pada sekitar bulan Oktober 2020, Nicki melahirkan buah hati pertamanya bersama Kenneth Petty. Namun hingga sekarang belum diketahui siapa nama lengkapnya. Nicki hanya memanggilnya dengan nama Papa Bear, yang tentu saja bukan nama asli.