Drama Taiwan “Meteor Garden” pernah viral pada sekitar tahun 2002 karena jalan ceritanya yang menarik banget dan juga dibintangi para artis yang tampan dan cantik. Jadi wajar saja jika drama ini berhasil membius netizen dari berbagai usia, dari anak-anak sampai dewasa. Lalu bagaimana kabar para artisnya ya? Katanya ada yang meninggal? Yuk, kita langsung saja bahas transformasi 7 pemeran “Meteor Garden” dulu dan sekarang!
1. Shancai (Barbie Hsu)
Anda pasti ingat dengan karakter utama wanita di “Meteor Garden” tahun 2001 silam yaitu Shancai. Ya, saat itu dia merupakan wanita cantik yang energik. Wajahnya juga terlihat polos dan datang dari kalangan bawah, sehingga sering menjadi sasaran perundung. Nah, suatu hari dia kena masalah sama salah satu anggota F4, yaitu Daoming Si. Alhasil dia dirundung deh sama pria tampan itu. Eh, lama-lama bukannya benci, tapi malah saling jatuh cinta!
Terus bagaimana transformasi Barbie Hsu yang memerankan Shancai? Meskipun saat ini usianya sudah 45 tahun, tapi dia tetap awet muda! Tidak ada perubahan yang terlihat banget. Malahan dia terlihat semakin cantik!
2. Daoming Si (Jerry Yan)
Selanjutnya ada Daoming Si, yang diperankan oleh aktor tampan Jerry Yan. Pria yang menjadi aktor utama di “Meteor Garden” ini lahir pada 1 Januari 1977, di Taoyuan, Taiwan. Selain menjadi aktor, ternyata dia juga sosok penyanyi bersuara merdu lho. Terbukti dari banyaknya album yang telah dirilisnya, dan salah satunya memenangkan album terbaik di China Top Music Awards 2005.
Nah, sekarang mari kita bahas transformasi Jerry Yan dulu dan sekarang. Eh, kok tidak ada yang berubah ya dari wajahnya? Malah terlihat makin hot banget! Tapi kalau dilihat seksama, memang model rambutnya berubah sih, mengikuti tren saat ini. Jadi walaupun sudah berusia 45 tahun, tapi masih terlihat seperti usia 25 tahun ya!
3. Hua Ze Lei (Vic Zhou)
Yuk kita bahas artis selanjutnya yaitu Vic Zhou yang memerankan Hua Ze Lei. Apakah Anda ingat kalau karakter Lei ini salah satu anggota F4 yang sempat berkonflik dengan Daoming Si gara-gara Shancai? Ya, dia jatuh cinta dan menjadi pelindung Shancai saat dirundung oleh Daoming Si. Tapi tragis, cintanya bertepuk sebelah tangan.
Nah sekarang kita bahas transformasi aktor Vic Zhou yang memerankan Hua Ze Lei. Dari atas sampai bawah, parasnya tetap sama ya. Tidak berbeda sama sekali. Tapi ada satu perbedaan yang mencolok, apakah itu? Ya, dia semakin terlihat modis!
4. Ximen (Ken Chu)
Ken Chu lahir di Taipei, Taiwan, pada tanggal 15 Januari 1979. Saat ini dia berusia sekitar 43 tahun dan telah menikah dengan wanita cantik bernama Han Wen Wen. Di drama “Meteor Garden”, dia berperan sebagai Ximen, salah satu anggota F4 yang berwajah tampan dan terlihat paling cerdas. Dia juga menjalin romansa dengan Xiaoyou, yang diperankan Rainie Yang.
Lalu bagaimana perubahan yang terjadi pada Ken Chu dulu dan sekarang? Saat ini Ken Chu terlihat tambah segar, terbukti dari berat badannya yang bertambah ketimbang saat berakting di “Meteor Garden”, sekitar 21 tahun yang lalu. Mungkin karena sudah menikah ya? Soalnya di Indonesia biasanya pria yang sudah menikah juga semakin ‘subur’ bobot badannya. Terus bagaimana dengan paras Ken Chu? Tidak ada perubahan lho, malah semakin tampan dan glowing!
5. Meizuo (Vanness Wu)
Anggota F4 terakhir, Meizuo yang diperankan Vanness Wu merupakan sosok karakter yang paling santai, terlihat paling playboy, dan tipe pria yang ‘bodo amat’. Meskipun begitu, dia merupakan anggota paling loyal di F4 dan sering menjadi penengah saat anggota lainnya berantem. Nah sekarang kita bahas transformasi aktor pemerannya yuk, yaitu Vanness Wu!
Wajah Vanness Wu saat ini semakin glowing ya. Tampak tidak ada kerutan sama sekali di area mata, dahi, ataupun pipi. Namun untuk berat badan, kebalikan dari Ken Chu, saat ini Vanness Wu terlihat kurus. Mungkin ini efek dari perceraiannya yang terjadi di tahun 2018. Tapi saat ini dia terlihat sudah bangkit, terbukti dari berat badan yang semakin bertambah!
6. Ye Sha (Michelle Saram)
Ye Sha merupakan karakter yang muncul di “Meteor Garden 2” yang tayang tahun 2002 silam. Wanita cantik ini menjadi penolong Daoming Si saat kecelakaan di Barcelona, dimana ia sampai lupa ingatan. Tapi lama-lama, ternyata Ye Sha jatuh cinta sama Daoming Si, dan juga sebaliknya. Lho, Daoming Si kok bisa cinta juga sih? Ya soalnya lupa ingatan. Nah, sekarang mari kita bahas transformasi artis cantik yang memerankan Ye Sha, yaitu Michelle Saram.
Dulu, wajah Michelle Saram terlihat memiliki warna kulit agak kecoklatan. Hal itu karena dia bukan berdarah Taiwan, melainkan Singapura. Namun saat ini dia semakin glowing parah ya! Kulitnya semakin kuning cerah dan segar. Selain itu, tidak terlihat kerutan sama sekali di wajahnya. Oh iya ada fakta menarik lho, ternyata Michelle Saram merupakan istri dari pengusaha terkenal Indonesia yaitu Ajai Zecha.
7. Daoming Zhuang (Mary Hsu)
Di daftar terakhir ada kakaknya Daoming Si, yaitu Daoming Zhuang yang diperankan oleh artis cantik bernama Mary Hsu. Di drama “Meteor Garden”, Daoming Zhuang memiliki sifat antagonis, dimana ia suka menyiksa Shancai dengan berbagai cara agar mau berpisah dengan Daoming Si. Bahkan dia juga suka memukul Daoming Si lho!
Lalu bagaimana kabar Mary Hsu, artis cantik yang memerankan Daoming Zhuang? Ternyata dia telah meninggal dunia pada tahun 2011 silam karena menderita kanker perut stadium 3. Dia meninggal dunia pada usia 41 tahun dengan didampingi suami tercinta, di Taichung Veterans General Hospital, Taiwan. Sebelum meninggal, Mary terlihat tegar dan tabah saat menjalani perawatan di rumah sakit. Bahkan dia memberi semangat untuk pejuang kanker lainnya agar tetap optimis untuk sembuh. Rest in peace ya, Mary Hsu!